Air Terjun Terbesar di Dunia

Pembelajaran tentang pengetahuan umum terkait dengan mengenal air terjun terbesar di dunia. Perlu diketahui bahwa air terjun tersebut ada air terjun tertinggi di dunia dan kali ini akan mebahas air terjun terbesar di dunia.
Mari kita simak di bawah ini.
Air Terjun Terbesar di Dunia yaitu sebanyak 8 buah diantaranya sebagai berikut :
  1. Air Terjun Guaira bertempat di Brazil/Paraguay, Volume 13.310 M3 / detik
  2. Air Terjun Niagara bertrempat di Kanada A S, Volume 6.009 M3 / detik
  3. Air Terjun Paulo Afonso bertempat di Brazillia, Vomule 2.832 M3 / detik
  4. Air Terjun Urubupunga bertempat di Brazillia, Volume  2.747 M3 / detik
  5. Air Terjun Iguazu bertempat di Argentina, Volume 1.744 M3 / detik
  6. Air Terjun Patos Maribondo bertempat di Brazillia, Volume 1.500 M3 / detik
  7. Air Terjun Victoria bertempat di Zimbabwe, Volume 1.089 M3 / detik 
  8. Air Terjun Kaieteur bertempat di Guyana, Volume 662 M3 / detik
Inilah gambar / photo selengkapnya tentang Air Terjun Terbesar di Dunia.
1. Air Terjun Guaira bertempat di Brazil/Paraguay, Volume 13.310 M3 / detik

Air Terjun Guaira Folder Sekolahku
Air Terjun Guaira
Air Terjun Guaira adalah serangkaian air terjun besar di Sungai Parana sepanjang perbatasan antara Brasil dan Paraguay, dengan volume air mencapai rata-rata 1.750.000 kubik/detik. Kecepatan aliran, rata-rata 470.000 cu ft/s (13.000 m3/s) .

Pada 1982, di tempat tersebut, dibangun Bendungan Itaipu, sebagai pembangkit listrik, yang kini menjadi bendungan terbesar di dunia setelah bendungan Gorges. Bendungan Itaipu sendiri mampu memasok 90 persen listrik ke Paraguay dan 10 persen ke Brasil.

Derasnya air yang mengalir di air terjun ini bervariasi, angka yang dipublikasikan mulai dari 470.000 kaki kubik (13.000 m3) per detik hingga 1.750.000 kaki kubik (50.000 m3) per detik, sehingga laju aliran air Guaira adalah yang terbesar di dunia. Deru air terjun yang dihasilkan bisa didengar hingga 20 mil jauhnya. Sumber : https://alyarodhiyaanaksaleh.wordpress.com

2. Air Terjun Niagara bertrempat di Kanada A S, Volume 6.009 M3 / detik
 
Air Terjun Niagara Folder Sekolahku
Air Terjun Niagara
Air Terjun Niagara adalah sebuah air terjun besar yang terletak di perbatasan negara antara Kanada dan Amerika Serikat. Lebih spesifik lagi, Niagara terletak di antara provinsi Ontario Kanada dan Negara Bagian New York, Amerika Serikat.

Air Terjun Niagara terbagi menjadi tiga bagian. Masing-masing memiliki nama uniknya yakni Horseshoe Falls, American Falls dan Bridal Veil Falls. Horseshoe Falls yang berbentuk seperti sepatu kuda (karena itu diberi nama demikian), berada di dalam batas negara Kanada. Sedangkan American Falls seluruhnya masuk dalam batas negara Amerika, yang dipisahkan oleh Goat Island. Bridal Veil Falls juga masuk dalam batas negara Amerika, terpisah dari dua air terjun lainnya karena adanya Pulau Luna.

Batas kedua negara pada awalnya berada di Horseshoe Falls di tahun 1819. Namun batas negara ini menjadi perdebatan dari waktu ke waktu dikarenakan adanya erosi dan pembangunan yang dilakukan oleh pihak Amerika dan Kanada.

Keistimewaan

Air Terjun Niagara memiliki limpahan air paling banyak dibandingkan dengan air terjun lainnya di dunia. Tinggi air terjun mencapai lebihdari 50 meter. Horseshoe Falls adalah air terjun dengan arus paling kuat di benua Amerika Utara. Jarak Niagara kurang lebih 27 kilometer arah barat laut dari kota Buffalo, New York dan 121 kilometer arah tenggara dari kota Toronto.

Meski bukan air terjun tertinggi di dunia, Niagara adalah salah satu air terjun paling terpanjang di dunia. Lebih dari 168.000 meter kubik air yang jatuh dari tepiannya setiap menitnya ketika air sungai sedang tinggi.

Air Terjun Niagara terkenal akan keindahannya dan fungsinya sebagai pembangkit listrik tenaga air. Selain itu, Niagara juga menarik banyak turis dan wisatawan dari dalam dan luar negeri sejak abad ke 19 silam. Sumber : http://sejarahlengkap.com


3. Air Terjun Paulo Afonso bertempat di Brazillia, Vomule 2.832 M3 / detik

Ait Terjun Paulo Alfonso
Ait Terjun Paulo Alfonso
Paulo Afonso Falls (juga dikenal sebagai Cachoeira de Paulo Afonso) adalah serangkaian air terjun di Sungai São Francisco di utara-timur dari Brazil berdekatan dengan kota Paulo Afonso. Mereka berdiri hingga 275 kaki (84 m) tinggi. Hulu air terjun, bendungan hidroelektrik, Hidrelétrica de Angiquinho (pabrik hidroelektrik pertama di timur laut Brazil) menghambat aliran sungai. Sebelum pembendungan sungai, aliran air rata atas jatuh adalah lebih dari 100.000 kaki kubik / s (2.800 m3 / s), dan banjir melebihi 500.000 cu ft / s (14.000 m3 / s).

Air terjun terdiri dari cepat curam yang turun sekitar 80 kaki (24 m) dan kemudian menjatuhkan terjun utama 260 kaki (79 m) ke dalam ngarai sempit.

The Paulo Afonso Kompleks PLTA yang tumbuh dari tanaman asli dikenal sebagai Complexo Hidrelétrico de Paulo Afonso dalam bahasa Portugis, atau lokal hanya sebagai Paulo Afonso. Ini, dan kemudian tanaman, seperti de Hidrelétrica Xingó hilir, dekat kota Piranhas, Alagoas. Memberikan wilayah dengan tenaga listrik. Sumber : theamazingnatural.blogspot.com

4. Air Terjun Urubupunga bertempat di Brazillia, Volume  2.747 M3 / detik

Air Terjun Urubupunga
Air Terjun Urubupunga
5. Air Terjun Iguazu bertempat di Argentina, Volume 1.744 M3 / detik
Air Terjun Iguazu di Argentina Folder Sekolahku
Air Terjun Iguazu di Argentina
Air terjun Iguazu, Air terjun Iguassu, or Air terjun Iguaçu (Portugis: Cataratas do Iguaçu, (kataˈɾatɐz du igwaˈsu); Spanyol: Cataratas del Iguazú, [kataˈɾatas del iɣwaˈsu) adalah nama air terjun yang berlokasi di Sungai Iguazu di perbatasan negara bagian Paraná di Brasil (20%) dan provinsi Misiones di Argentina (80%). Air terjun ini membagi sungai menjadi bagian atas dan bawah.

Nama Iguazu diambil dari kata dalam bahasa Guarani atau Tupi y (IPA:[ɨ]) (air) dan ûasú (IPA:[wa'su]) (besar). Legenda menyebutkan bahwa dewa ingin menikahi seorang wanita bernama Naipí, yang kemudian pergi dengan kekasihnya Tarobá dengan kano. Dewa menjadi marah dan membelah sungai sehingga terciptalah air terjun dan mereka berdua jatuh ke dalamnya. Orang Eropa pertama yang menemukan air terjun ini adalah penjelajah Spanyol bernama Conquistador Álvar Núñez Cabeza de Vaca pada tahun 1541, yang juga diabadikan untuk nama bagian air terjun di sisi Argentina. Air terjun ini lalu ditemukan kembali oleh Boselli di akhir abad ke-19, dan salah satu nama air terjun lain di sisi Argentina diambil dari namanya. Sumber : https://id.wikipedia.org


6. Air Terjun Patos Maribondo bertempat di Brazillia, Volume 1.500 M3 / detik
Air terjun yang pertama merupakan air terjun Patos e Maribondo yang terletak di Amerika Selatan, tepatnya di negara Brazil. Air terjun ini memiliki ketinggian sekitar  35 meter, dan rata-rata kecepatan aliran airnya mencapai 53,000 cubic feet/s atau 1,501 cubic meter/detik. Sumber : http://palingseru.com

7. Air Terjun Victoria bertempat di Zimbabwe, Volume 1.089 M3 / detik 

Air Terjun Victoria Folder Sekolahku
Air Terjun Victoria

 Air terjun Victoria merupakan salah satu air terjun paling spektakuler di dunia. Air terjun ini terletak di Sungai Zambezi, yang pada saat ini membentuk perbatasan antara Zambia dan Zimbabwe. Air terjun ini memiliki lebar kira-kira 1 mil (1,6 km), dengan ketinggian 128m (420 kaki).

David Livingstone, penjelajah Skotlandia, mengunjungi danau ini pada 1855 dan menamakannya atas nama Ratu Victoria, sedangkan nama lokalnya adalah Mosi-oa-Tunya, "asap menggelegar." Air terjun ini merupakan bagian dari dua taman nasional, Mosi-oa-Tunya National Park di Zambia dan Victoria Falls National Park di Zimbabwe, dan juga Situs Warisan Dunia UNESCO. Air terjun ini merupakan objek wisata utama di Afrika Selatan.
Air Terjun Victoria dengan Jembatan Folder Sekolahku
Air Terjun Victoria dengan jembatan pengubung antarngarai, tebing dalam merupakan daerah Zambia, sedangkan tebing luar merupakan daerah Zimbabwe Sumber : https://id.wikipedia.org
8. Air Terjun Kaieteur bertempat di Guyana, Volume 662 M3 / detik

Air Terjun Kaieteur Folder Sekolahku
Air Terjun Kaieteur
Air terjun ini berada di pedalaman hutan amazon di wilayah Guyana yang dikenal sebagai Kaieteur National Park, rumah dari pelbagai jenis tanaman.

Air terjun ini dialiri oleh air dari Sungai Potaru yang mengalir diatasnya. Perpaduan antara ketinggian, volume air yang jatuh, serta dikelilingi tebing dan hutan hujan yang lebat membuat air terjun ini bagaikan surga dunia. Namun karena dikelilingi oleh hutan hujan murni, air terjun ini berada di daerah yang sangat terpencil. Tak heran harus dibutuhkannya sebuah pesawat kecil atau helikopter untuk mencapai titik pendakian untuk melihati air terjun ini.

Bukan hanya keindahannya saja, air terjun ini juga memiliki beberapa mitos legenda. Menurut warga lokal Patoma Indian, seorang kepala bernama Kai berusaha menyelamatkan kaumnya dengan cara mendayung perahunya ke air terjun untuk tindakan pengorbanan diri.

Versi kedua sedikit lebih menyedihkan, seorang ahli geologi Charles Barrington Brown menemukan air terjun pada sebuah ekspedisi pada tahun 1870. Brown diberitahu oleh orang Amerika indian bahwa ada sesosok orang tua yg dibenci lalu  dimasukkan ke dalam perahu oleh kerabatnya yang ingin menyingkirkannya, dan tanpa basa-basi perahu tersebut didorong ke air terjun ini. Sumber : https://www.republika.co.id
Download filenya :
Demikianlah yang dapat kami posting kali ini. Semoga lebih mengenal lagi tentang Air terjun terbesar di dunia.

0 Response to "Air Terjun Terbesar di Dunia"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel